Berita Perusahaan

5 Jenis Tanaman Herbal yang Paling Populer di Dunia Beserta Khasiatnya

5 Jenis Tanaman Herbal yang Paling Populer di Dunia Beserta Khasiatnya

Selama berabad-abad lamanya, tanaman herbal sudah dimanfaatkan oleh banyak orang di seluruh dunia untuk menyembuhkan berbagai macam masalah kesehatan. Bahkan terlepas dari kemajuan dunia medis dan teknologi di era modern, obat-obatan herbal masih tetap banyak digunakan sampai sekarang. Ini dikarenakan selain harganya yang cukup terjangkau dan mudah diakses, banyak orang yang lebih suka menggunakannya karena sifatnya yang alami dan bebas racun.

Nah, jika Anda bertanya-tanya manakah jenis tanaman herbal yang efektif untuk mengatasi masalah kesehatan, berikut ini merupakan rekomendasi tanaman herbal paling populer di seluruh dunia beserta khasiatnya.

1. Ginseng

Ginseng adalah tanaman herbal yang sering digunakan dalam pengobatan tradisional China untuk mengurangi peradangan dan meningkatkan stamina, kekebalan tubuh, serta fungsi otak. Dalam beberapa penelitian yang pernah dilakukan terhadap hewan, disebutkan bahwa ginseng memiliki senyawa unik bernama ginsenosides yang bersifat neuroprotektif, anti-kanker, dan anti-diabetes.

2. Kunyit

Masih termasuk ke dalam keluarga jahe, kunyit sudah digunakan selama ribuan tahun lamanya untuk dicampur ke dalam masakan atau dibuat sebagai bahan obat tradisional. Salah satu senyawa aktif pada kunyit yang mempunyai khasiat menyehatkan adalah kurkumin. Senyawa ini memiliki sifat anti-inflamasi yang dapat mengobati berbagai masalah kesehatan, termasuk peradangan kronis, nyeri sendi, dan sindrom metabolik.

3. Jahe

Sama seperti kunyit, jahe juga banyak digunakan sebagai bahan masakan dan obat herbal. Ini dikarenakan jahe memiliki berbagai senyawa bermanfaat dan telah lama digunakan dalam praktik tradisional untuk mengobati pilek, mual, migrain, dan tekanan darah tinggi. Bahkan di jaman modern pun jahe juga masih sering digunakan sebagai obat untuk menghilangkan mual yang disebabkan oleh kehamilan, kemoterapi, dan operasi medis.

4. Ginkgo

Ginkgo atau juga sering disebut sebagai ginkgo biloba adalah tanaman herbal yang diambil dari pohon rambut gadis. Berasal dari China, ginkgo sering digunakan dalam pengobatan tradisional selama ribuan tahun lamanya dan sampai saat ini masih tetap banyak dicari untuk dijadikan sebagai suplemen herbal. Dikatakan bahwa ginkgo memiliki berbagai anti-oksidan yang dapat mengobati bermacam-macam masalah kesehatan seperti penyakit jantung, demensia, disfungsi seksual, hingga kondisi yang terkait dengan kesehatan mental.

5. Kayu Manis

Kayu manis termasuk ke dalam salah satu herbal yang banyak digunakan sebagai bahan dasar bumbu masakan. Tanaman ini memiliki kandungan senyawa bernama cinnamaldehyde yang dapat membantu melawan peradangan dan menurunkan kolesterol berlebih pada tubuh. Selain itu, dalam penelitian juga disebutkan bahwa kayu manis memiliki khasiat yang baik untuk menurunkan kadar gula darah pada penderita diabetes dengan cara memperlambat pemecahan karbohidrat dan meningkatkan sensitivitas insulin.

Banyak orang di seluruh dunia yang sampai saat ini masih mengandalkan obat-obatan herbal untuk mengobati kondisi kesehatan mereka. Namun sama seperti obat kimia lainnya, untuk mendapatkan khasiat terbaik dari tanaman herbal, Anda harus mengkonsumsinya berdasarkan takaran yang sesuai guna menghindari efek samping yang mungkin ditimbulkan olehnya.

Nah, jika Anda memiliki ketertarikan untuk memulai usaha berbasis tanaman herbal, Phytochemindo sebagai perusahaan manufaktur berpengalaman yang sudah banyak memproduksi bermacam-macam produk herbal seperti obat tradisional, suplemen kesehatan, kosmetik, makanan, minuman, dan lain sebagainya menyediakan jasa maklon herbal dengan menggunakan bahan berkualitas tinggi dan teknologi terkini. Jika Anda ingin mengembangkan produk jadi sendiri, layanan kami juga meliputi penyediaan data stabilitas, pengisian formulir, dokumentasi keamanan, hingga konsultasi dengan BPOM.

Jika ada pertanyaan atau ingin mengetahui informasi lebih lanjut, Anda bisa langsung menghubungi kontak kami yang tertera di website resmi Phytochemindo.